loading

Mercusuar Sembilangan, Madura

MERCUSUAR SEMBILANGAN, MENIKMATI WISATA BERNUANSA MISTIS

Mercusuar Sembilangan – Tampak bangunan menjulang dan berwarna putih di tengah sepinya kwasan pantai. Mercusuar Sembilangan ini makin terlihat mistis karena memiliki arsitektur unik. Karena bangunan kuno ini termasuk peninggalan masa penjajahan Belanda. Ditambah lagi adanya prasasti yang terdapat di atas pintu masuk mercusuar. Terdapat tulisan berbahasa Belanda di dalam prasasti yang menyebutkan kalau mercusuar dibangun sejak tahun 1879 dan satu nama Z.M Willem III. Lokasi Mercusuar Sembilangan terletak di Desa Tanjung Piring, Kecamatan Socah, Kabupaten Bangkalan, Pulau Madura.

Mercusuar memiliki 17 lantai dengan lampu besar di lantai paling tinggi. Ketinggian bangunan ini mencapai 78 meter. Ketika kalian merasa lelah saat menaiki tangga hingga lantai 16, semua akan terbayar lunas saat kalian sudah mencapai lantai 17. Pemandangan selat Jawa dan sekitarnya akan membuat kalian merasa takjub. Dari puncak mercusuar, pemandangan lain yang bisa kalian abadikan dengan kamera DSLR adalah banyaknya kapal-kapal yang sedang berlayar. Apalagi angin kencang akan menemani kalian. Bagian puncak mercusuar ini seringkali digunakan untuk spot foto prewedding juga, loh. Oia, di setiap lantai terdapat jendela yang bisa kalian nikmati saat ingin beristirahat sebentar sebelum melanjutkan perjalanan. Asal, kalau kalian ingin berwisata ke sini, jangan coba-coba untuk datang di malam hari. Konon katanya, banyak cerita horror yang terjadi di sini.

Rute dan akses menuju lokasi ini cukuplah mudah. Tepatnya berada kurang lebih 6km dari Kota Bangkalan. Kawasan wisata ini juga dekat sekali dengan wisata religi makam dan pesantren Syaikh Chona Cholil Bangkalan. Jadi, kalian tak perlu khawatir tentang jalanan yang rusak, hancur atau medan yang sulit. Tiket masuk untuk setiap pengunjung pun murah, seharga Rp 1.000,- per orang dengan tiket kendaraan beroda dua Rp 3.000,-. Sedangkan untuk kendaraan beroda empat Rp 5.000,-. Oia, harga bisa berubaha sesuai dengan kondisi, ya. Sayangnya, untuk kalian yang menggunakan kendaraan umum tidak ada akses untuk menuju lokasi ini. Jadi, mau tak mau kalian harus menggunakan kendaraan pribadi. So, tunggu apalagi? Yuk, jalan-jalan menjelajahi Madura.

mobapp_frame
Download GRATIS 1001malam - Aplikasi Booking Hotel, Tiket Pesawat, dan Paket Wisata
Get It On Google Play

Kirim Link via Email
Voucher Hotel Murah

Copyright © 2024
PT. Seribu Satu Solusi Tour & Travel
All rights reserved.

Book online WA: 0821 4132 5697

member geotrust
Suppliers, Affiliates, Media

Ratings & Reviews powered by

Exclusive Newsletter

Daftarkan email anda untuk promo hotel seNusantara.

waiting
Mohon menunggu, reservasi anda sedang kami proses, proses ini dapat berlangsung sampai dengan 2 menit, mohon jangan menutup window ini